Ada kalanya Igor pintar juga…
Sore itu aku agak ‘high temper’ karena harus koreksi draft skripsi mahasiswa yang bahasa Inggrisnya bikin EmU (emotionally unstable…). Emosi yang terpendam ini serasa mendapat penyaluran waktu Igor muncul dan melakukan hal-hal yang nggak mutu seperti main gitar ngawur, nyanyi ngawur keras-keras, ngegodain cewek-cewek sampai mereka menjerit-jerit… dan ini yang penting… draft skripsinya belum menunjukkan progress apa-apa… Jadilah aku ‘terpanggil’ untuk secara panjang lebar menasehati dia. Aku sudah nggak ingat detailnya apa saja yang aku ngomongkan karena itu nggak penting… yang penting adalah emosi tersalurkan… dan dia juga dipastikan tidak ingat apa yang aku bilang karena dia pasti tidak mendengarkan… Yang sangat aku ingat hanya kalimat terakhirku yang aku ucapkan dengan nada kesal, ‘Aku nggak ngerti apa yang kamu pikirkan!!!’
Dan dijawab Igor dengan kalem dan polos, ‘Kalau madam tahu apa yang aku pikirkan pasti madam nggak mau… pikiranku isinya cewek-cewek… …’
You’ve got the point kid… you’ve got the point!!!
No comments:
Post a Comment